Formasi 4-3-3 dalam sepak bola adalah pola penyerangan dan di situ terdiri dari 4 bek, 3 pemain tengah dan 3 penyerang, dan tugasnya sebagai berikut
PembahasanDalam sepak bola ada beberapa strategi formasi menyerang, maka dari itu kita akan sedikit mengulas tentang formasi yaitu Cara Bermain Sepakbola Dengan Formasi 4-3-3. Mengapa 4-3-3 karena formasi tersebut telah terbukti berhasil dalam permain sepakbola, seperti timnas Belanda mereka memainkan total football dengan formasi tersebut, Inter milan berhasil meraih Trebel, Barcelona dan yang lain-lain. Dalam formasi 4-3-3 kita mempunyai 4 pemain bertahan, 3 gelandang, 3 penyerang kalau begitu kita mempunyai 3 pos saat bermain, tapi ingat penjaga gawang berarti jadi 4 pos, sehingga formasinya menjadi 1-4-3-3 itulah yang tepat. Kita bahas dari mulai penjaga gawang Penjaga gawang merupakan orang teakhir yang ada digaris pertahanan tim. Oleh karena itu seorang penjaga gawang harus tetap fokus dalam situasi apa pun. Dalam formasi 1-4-3-3 penjaga gawang tidak selalu diam digawang saja akan tetapi dia juga harus menjadi seorang libeo, karena 4 pemain belakang berdiri sejajar sangatlah beda dengan 3 pemain bertahan, Jadi kiper harus berani untuk keluar dari kotak 16 ketika tim kita menyerang. 4 Pemain Belakang 4 pemain belakang dibagi menjadi 2 yaitu, 2 menjadi center back, 2 menjadi full back. Posisi awal ke 4 pemain tersebut yaitu sejajar, kemudian saat permainan bisa saja berubah. Dalam permainan ke 4 back tersebut tidak harus menjaga ketat atau marking pemain penyerang lawan akan tetapi zona marking. Saat bertahan ketika satu orang merebut bola pemain yang lain harus siap kaper, ketika menyerang 2 orang full back harus rajin membantu secara bergantian tidak boleh ke 2 orang tersebut ikut membantu secara bersama-sama. 3 Gelandang 3 gelandang dibagi menjadi 2 pos, bisa 1 gelandang bertahan 2 gelandang menyerang atau bisa sebaliknya 2 bertahan 1 menyerang. Namun kali ini saya akan coba menerangkan 1 bertahan disebut gelandang jangkar 2 gelandang serang, posisi trio pemain tengah harus membentuk segi tiga. Kriteria ke 3 nya harus mempunyai fisik yang sangat bagus karena mereka harus siap membantu serang dan juga harus siap membantu pertahanan. Kita harus mengatur kedalam tiga daerah kanan, tengah, dan kiri dengan begitu tidak ada penumpukan pemain dalam 1 posisi jarak ketiganya tidak boleh berdekatan. 3 Pemain Penyerang Sama seperti halnya pemain belakang dan gelandang pemain menyerang pun dibagi lagi menjadi dua yaitu, penyerang sayap dan penyerang tengah. Ketiga penyerang tersebut haru mempunyai kriteria tertentu misalkan dua penyerang sayap, harus mempunyai kecepatan lari, dribbling yang lumayan serta krosing yang bagus. Sedangkan untuk satu penyerang tengah harus mempunyai penguasaan bola yang bagus, tenaga yang kuat dan postur tubuh yang besar tinggi sehingga bisa memenangkan duel bola diudara. Pelajari lebih lanjut1. Materi tentang maksud formasi dalam sepak bola brainly.co.id/tugas/3230448 ----------------------------- Detil jawabanKelas: 9 SMP Mapel: Penjaskes Bab: Bab 1 - Permainan Sepak Bola Kode: 9.22.1 Kata Kunci: formasi 4-3-3, tugas tugas pemain
KOMPAS.com - Formasi 4-3-3 merupakan salah satu formasi cukup awam digunakan pada setiap strategi sepak bola kebanyakan. Formasi 4-3-3 dalam sepak bola merupakan perkembangan dari formasi 4-2-4 ala Brasil dan 3-4-3 ala Belanda. Formasi ini terbilang sangat ofensif di sepakbola era modern, dengan hadirkan tiga pemain di lini depan. Strategi 4-3-3 berarti empat pemain belakang (bek), tiga pemain tengah (gelandang), dan tiga penyerang. Dalam formasi 4-3-3, dua bek di samping sisi lapangan (bek sayap) punya peran tambahan untuk maju ke depan sehingga menjadi lebih krusial dalam bergerak ofensif atau menyerang. Baca juga: Macam-macam dan Tugas Pemain Belakang atau Bek dalam Sepak Bola Para pemain di posisi ini akan sering bergerak ke ke depan dan ke belakang lapangan. Selain itu, dua bek sayap juga dapat membantu melindungi posisi tengah yang diisi oleh center back seusai kebutuhan. Sementara di sektor tengah, dua dari tiga gelandang memiliki tugas lebih dalam membangun serangan. Satu lainnya bertanggung jawab untuk fokus di lini pertahanan. Adapun, di lini depan terdapat dua gaya dalam penerapannya, yakni dengan menurunkan sepenuhnya ujung tombak atau menugaskan dua di antaranya sebagai winger. Baca juga: Macam-macam dan Tugas Penyerang dalam Sepak Bola Pilihan kedua lebih kerap diterapkan untuk hadirkan keseimbangan lebih dalam permainan. Barcelona era Pep Guardiola merupakan tim yang paling melekat dengan formasi 4-3-3. Berkat formasi 4-3-3 tersebut, Barcelona era Pep Guardiola berhasil meraih berbagai gelar bergengsi salah satunya Liga Champions. Hingga saat ini, Pep Guardiola masih menggunakan strategi 4-3-3 dalam melatih Manchester City. Begitu juga ketika dia melatih Bayern Muenchen. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. |